Pendaftaran Beasiswa Pancakarsa Gelombang 2 Untuk Pemuda Kab. Bogor.
Pendaftaran Beasiswa Pancakarsa Gelombang 2 Untuk Pemuda Kab. Bogor.

Pendaftaran Beasiswa Pancakarsa Gelombang 2 Untuk Pemuda Kab. Bogor

Posted on

informasibeasiswa.com – Berikut ini merupakan artikel mengenai Pendaftaran Beasiswa Pancakarsa Gelombang 2 Untuk Pemuda Kab. Bogor. Pendaftaran Beasiswa Pancakarsa Tahun Ajaran 2022-2023 (Gelombang 2) akan dilaksanakan mulai hari Senin, 17 Oktober 2022 (pukul 00.01) sampai dengan hari Jumat, 21 Oktober 2022 (pukul 23.59).

Sekilas Mengenai Beasiswa Pancakarsa

Program beasiswa dari Pemerintah Kab. Bogor untuk pemuda Kab. Bogor usia 16-30 tahun, baik yang baru akan mulai maupun yang sedang menempuh studi S1. Besaran beasiswa disesuaikan dengan UKT di Perguruan Tinggi Mitra masing-masing dengan batas maksimum Rp 10.000.000,- per semester. Beasiswa diberikan hingga lulus kuliah selama maksimum 8 (delapan) semester.

Siapa saja yang dapat mendaftar

  • Usia minimal 16 tahun dan maksimal 30 tahun
  • warga Kabupaten Bogor dibuktikan dengan Akta Kelahiran, KTP, serta Kartu Keluarga
  • Lulus SMA/SMK/MA dan mengantongi tanda lulus SNMPTN/SBMPTN dari Perguruan Tinggi Negeri Mitra atau berminat melanjutkan kuliah ke Perguruan Tinggi Swasta yang menjadi mitra. Atau, sedang berkuliah di Perguruan Tinggi Mitra dengan tetap memenuhi poin 1 dan 2.
  • Memiliki prestasi akademik atau non akademik
Baca Juga: 
Cara Daftar, Buat Akun dan Pengisian Berkas Beasiswa Unggulan – Informasi Beasiswa
Pendaftaran Beasiswa Unggulan Kemendikbud 2022, Simak Syarat dan Jenis Beasiswa

Berkas Pendaftaran

Berkas persyaratan umum

Formulir Pendaftaran Online
Pasfoto berwarna 4×6,
Foto copy Akta Kelahiran,
KTP/KIA,
Kartu Keluarga/Surat Keterangan Domisili.

Berkas Persyaratan Tambahan untuk Mahasiswa Baru:

SKHUN/Ijazah;
Surat Pengantar Permohonan Beasiswa dari Sekolah Asal
Tanda Lulus SNMPTN atau SBMPTN dan/atau Surat Telah Diterima di Perguruan Tinggi Negeri (khusus pendaftar ke PTN);
Surat Pernyataan Tidak Sedang Menerima Beasiswa dari Pihak Lain;

Berkas Persyaratan Tambahan untuk Pelamar kategori Mahasiswa On Going:

Surat Keterangan Aktif Kuliah dari Perguruan Tinggi asal
Transkrip Nilai
Surat Pernyataan Tidak Sedang Menerima Beasiswa dari Pihak Lain;

Proses Seleksi

Proses seleksi terbagi dalam dua tahap yaitu Seleksi Administrasi dan Seleksi  Prestasi.

  • Seleksi tahap pertama Administrasi didasarkan pada kelengkapan berkas-berkas  administrasi yang di upload melalui website.
  • Seleksi tahap kedua didasarkan pada penilaian prestasi peserta berdasarkan mekanisme kuantifikasi yang ditetapkan oleh panitia. Semakin banyak prestasi yang dimiliki peserta maka semakin tinggi nilai yang didapat.

Cara Mendaftar Beasiswa Pancakarsa

Pendaftaran dilakukan secara daring melalui link BERIKUT atau kunjungi laman https://beasiswapancakarsa.bogorkab.go.id. Pendaftaran dapat dilakukan secara perorangan ataupun melalui usulan satuan pendidikan.

Pendaftaran dibuka mulai hari Senin, 17 Oktober 2022 (pukul 00.01) sampai dengan hari Jumat, 21 Oktober 2022 (pukul 23.59)..

Demikianlah informasi mengenai Pendaftaran Beasiswa Pancakarsa Gelombang 2 Untuk Pemuda Kab. Bogor. Bagi kamu yang tertarik untuk mendaftarkan diri segera daftarkan dirimu dan silahkan untuk membagikan artikel ini kepada yang membutuhkan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *